Sudah hampir tengah malam
dan mata belum juga terpejam
bayangan-bayangan itu terus mengeram
dalam otak kecilku yang buram
Udara dingin semakin mencengkeram
jiwa gundah gulana pun muram
terasa gelap dan semakin menghitam
dalam diam sunyi sepi merajam
Inginku beristirahat dengan tenang
merebahkan sejenak keinginan yang menerjang
melupakan sebentar kisah-kisah usang
dan.......
mencoba tuk mengacuhkan
apa yang kan kujelang
Comments :
0 komentar to “HARAPAN DI KESUNYIANKU”
Posting Komentar